Tangkapan Layar 2024-11-28 pukul 22.05.28

Agus Suwandy: “Air Bersih Adalah Hak Dasar, Pemerintah Harus Prioritaskan Perbaikan Layanan”

Dalam upayanya memperjuangkan hak dasar masyarakat Samarinda, Agus Suwandy, anggota DPRD Kaltim, menyoroti pentingnya perbaikan kualitas air bersih. Meski pelayanan air bersih mendapat respons positif, Agus mencatat keluhan masyarakat tentang kualitas air yang masih harus ditingkatkan.

“Pelayanan masyarakat dalam menikmati air bersih sudah lumayan bagus, tingkat kepuasannya mencapai 90 persen lebih. Tapi, memang ada keluhan soal kualitas air. Kadang-kadang airnya tidak sesuai harapan,” jelas Agus, Rabu (27/11/2024).

Ia mengapresiasi Wali Kota Samarinda yang mengambil langkah tegas untuk mengatasi persoalan ini. Komitmen Wali Kota untuk menyelesaikan masalah dalam waktu singkat, bahkan dengan ancaman pergantian direktur PDAM, dianggap Agus sebagai sinyal positif.

“Pak Wali sudah berjanji, kalau masalah ini tidak selesai dalam waktu seminggu, beliau siap mengganti direktur PDAM. Itu bentuk keseriusan beliau,” ungkap Agus.

Agus menegaskan bahwa air bersih bukan hanya soal kuantitas, tetapi juga kualitas. Oleh karena itu, ia mendorong pemerintah dan PDAM untuk memperkuat kerja sama dalam memastikan distribusi air bersih yang layak di seluruh wilayah Samarinda.

“Mari kita pastikan bahwa air bersih berkualitas dapat diakses oleh semua masyarakat. Ini tanggung jawab bersama antara pemerintah dan PDAM,” tegasnya.

Agus mengajak semua pihak untuk berkolaborasi dalam menciptakan sistem pelayanan air bersih yang lebih baik dan berkelanjutan. “Langkah konkret dan sinergi yang baik akan membawa dampak positif bagi masyarakat,” tutupnya. (adv)

Posted in

Berita Lainnya

Desain tanpa judul (4)_11zon
Desain tanpa judul (2)_11zon
Desain tanpa judul_11zon
Desain tanpa judul (1)_11zon
Desain tanpa judul (3)_11zon
Desain tanpa judul (4)_11zon
Desain tanpa judul (2)_11zon
Desain tanpa judul_11zon
Desain tanpa judul (3)_11zon

Populer Post

Arsip