Tangkapan Layar 2024-10-31 pukul 22.24.29

Sayid Muziburrachman: Peran Baznas dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat Kaltim

Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Timur, Sayid Muziburrachman, mengungkapkan dukungannya terhadap program-program yang dijalankan oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) untuk membantu masyarakat. Ia menilai, melalui penyaluran zakat, Baznas memiliki peran penting dalam membantu pemerintah menangani masalah sosial, terutama kemiskinan dan stunting di Kaltim.

Sayid memberikan contoh berbagai bantuan yang diberikan oleh Baznas, seperti santunan untuk warga miskin, pembangunan rumah layak huni, operasi bibir sumbing, serta beasiswa dan santunan kepada guru ngaji dan kaum masjid. “DPRD memberikan dukungan penuh kepada program-program yang dilakukan oleh Baznas. Sinergi antara pemerintah, DPRD, dan Baznas harus lebih ditingkatkan ke depannya,” kata Sayid.

Terkait dengan rencana Baznas untuk mengelola zakat bagi pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemprov Kaltim, Sayid menyerahkan keputusan tersebut kepada gubernur selaku kepala daerah. Ia juga menekankan bahwa pengentasan kemiskinan tidak dapat dilakukan secara parsial dan harus melibatkan semua pihak. “Peningkatan sektor perekonomian rakyat juga harus digalakkan,” tutupnya. (adv)

Posted in

Berita Lainnya

Desain tanpa judul (4)_11zon
Desain tanpa judul (2)_11zon
Desain tanpa judul_11zon
Desain tanpa judul (1)_11zon
Desain tanpa judul (3)_11zon
Desain tanpa judul (4)_11zon
Desain tanpa judul (2)_11zon
Desain tanpa judul_11zon
Desain tanpa judul (3)_11zon

Populer Post

Arsip